Kerja Keras adalah Energi Kita

Jumat, 18 Desember 2009

Kerja Keras adalah Energi Kita

Kerja  Keras Adalah Energi Kita  atau kerja  keras adalah sebuah sepirit hidup yang dimiliki oleh pribadi manusia. yang  dalam keinginanya untuk menyelesaikan suatu pekerjaan agar cepat selesai dan  tuntas tepat pada waktunya. Namun, cepat selesainya suatu pekerjaan juga  tidaklah harus diukur dari tingkat keberhasilan yang ada, tapi juga dari  tercapainya sebuah keinginan yang terlaksanakan dengan tepat waktu, jadi kita  juga akan mendapatkan faedah dari sebuah kepuasan secara lahiriah

52 tahun sudah Pertamina  berkiprah sebagai sebuah BUMN di negri ini. Selama itu pula, Pertamina telah  bertugas sebagai pelayan masyarakat dalam pengelolaan sumber-sumber energi di  tanah air untuk dapat dimanfaatkan oleh masyarakat luas. Baik untuk kebutuhan  sehari-hari maupun keperluan industri. Lebih dari itu, Pertamina sebagai salah  satu BUMN terbesar di Indonesia dengan jangkauan pelayanan sedemikian luasnya,  di lain pihak juga dituntut berperan aktif sebagai penyumbang dana APBN bagi  negara. Hal ini tidak begitu mengherankan mengingat pemasukan devisa dari  sektor minyak dan gas bumi memang selalu dijadikan andalan pemerintah dalam  menyokong proyek-proyek pembangunan nasional. Dari sejak pertama kali hadir di  bumi pertiwi 52 tahun lalu hingga kini saat era “Kerja  Keras Adalah Energi Kita” sebagai slogan baru perusahaan ditapaki. Meskipun  belakangan pemerintah pusat sudah mulai mendorong kemajuan industri-industri  sektor non migas sebagai penyumbang anggaran, namun faktanya peran sektor migas  tetaplah dominan sampai sekarang.

Tentulah bukan tugas ringan untuk mengemban tanggung  jawab tersebut. Tugas yang dibebankan kepada Pertamina membutuhkan dedikasi tinggi, komitmen kuat,  profesionalisme jempolan, manajemen bagus serta tanggung jawab dari setiap  pekerja. Namun, pencapaian target hanya dapat dilakukan oleh orang-orang  termotivasi dan memang memiliki energi cukup guna mencapainya. Oleh karena itu,  sudah selayaknya para pemimpin Pertamina mampu memberikan motivasi tiada henti  terhadap setiap personil yang dimiliki. Seluruh jajaran harus dapat didorong  untuk kerja giat, tekun, punya kemauan keras dan sekaligus mampu mengamalkan  slogan kerja keras adalah energi kita guna mencapai target yang dituju. Sehingga kerja keras adalah energi kita tidak hanya berakhir sebagai ungkapan kalimat semata.

0 komentar:

Posting Komentar